Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Di Balik Sunyi Puhsarang, Destinasi Religi Menyimpan Jejak Sejarah
Advertisement . Scroll to see content

Mengintip Indahnya Gunung Merbabu via Suwanting, Sabana Hijaunya Mirip Permadani

Selasa, 10 September 2019 - 09:01:00 WIB
Mengintip Indahnya Gunung Merbabu via Suwanting, Sabana Hijaunya Mirip Permadani
Indahnya Gunung Merbabu via Suwanting (Foto : Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Bagi pencinta wisata alam dan suka mendaki, tentu sudah tidak asing dengan gunung yang satu ini. Terletak di Jawa Tengah, Gunung Merbabu, memiliki daya pikat tersendiri bagi pendaki.

Gunung ini terletak di tiga kabupaten. Di lereng sisi barat berada di wilayah Kabupaten Magelang, sementara di lereng sebelah timur berada di wilayah Kabupaten Boyolali dan lereng sebelah utara berada di wilayah Kabupaten Semarang.

Gunung dengan ketinggian mencapai 3.145 Mdpl ini menyimpan pesona wisata alam yang menakjubkan, sehingga menjadi salah satu tujuan favorit wisatawan pencinta wisata gunung. Salah satu keindahan yang tersembunyi di Merbabu adalah pemandangan bukit yang diselimuti bunga edelweiss. Pemandangan ini bisa dijumpai jika Anda mendaki Gunung Merbabu melewati jalur Selo. Pemandangannya indah.

Tetapi jika Anda ingin mendapatkan keindahan berbeda, cobalah mendaki Merbabu melewati jalur Suwanting di Magelang. Di sini, Anda akan melihat sabana hijau yang mirip dengan hamparan permadani luas. Bahkan, mirip di Selandia Baru. Terlihat hijau jika musim hujan, dan terlihat menguning saat kemarau.

"Pemandangan sabana di Gunung Merbabu via Suwanting, Magelang gak kalah indahnya guys! #ayodolan ke sini, memandang dan menikmati hamparan hijau di Gunung Merbabu, sabana gunung yang selalu membius para pendaki untuk singgah sejenak untuk menikmatinya. Video dolan dari @ekobagol_dregs," tulis Instagram @ayodolan, dikutip Selasa (10/9/2019).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut