Mengintip Kemegahan 5 Stasiun Kereta Api Terindah di Dunia
JAKARTA, iNews.id - Travelling menggunakan moda transportasi kereta api memberikan kesan tersendiri bagi traveler. Sepanjang perjalanan, ditemani teh hangat dan camilan lezat. Anda bisa memandangi keindahan pemandangan alam dari balik jendela kereta.
Di beberapa negara, stasiun kereta api memiliki keunikan masing-masing. Sebut saja di London, arsitektur bangunannya memiliki nilai seni tinggi bergaya gothic. Begitu pula dengan stasiun kereta api di Madrid. Ketika berkunjung ke stasiun ini, Anda akan melihat sebuah plaza yang luas dipenuhi tanaman, bunga tropis, dan kura-kura langka.
Ingin tahu kemegahan stasiun kereta api lainnya yang berada di dunia? Berikut ulasannya, seperti dikutip iNews.id, melalui Telegraph, Jumat (5/1/2018).
Grand Central Terminal, New York

Dibangun pada tahun 1913, Grand Central adalah sebuah monumen elegan untuk sebuah stasiun kereta api. Bangunan Ini memiliki 44 peron. Lebih banyak daripada stasiun lainnya di dunia. Stasiun ini kerap menjadi tempat pembuatan film hollywood, seperti Men in Black, Carlito's Way, Bad Boys, dan The Godfather. Karena keindahannya, Grand Central menjadi salah satu tempat wisata paling banyak dikunjungi di kota ini. Ada banyak tempat untuk dijelajahi ketika Anda berkunjung ke stasiun ini, seperti bar koktail The Campbell Apartment, Whispering Gallery, dan pasar kuliner.
St Pancras International, London

Stasiun ini sangat unik, karena artitektur bangunannya bergaya Victorian Gothic yang megah. Pertama kali, stasiun ini dibangun pada 1868, namun telah direnovasi ulang beberapa tahun yang lalu.