Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Rayakan Lebaran dengan Wisata Alam, Kuliner, dan Belanja di PIK!
Advertisement . Scroll to see content

Mengintip Museum Patah Hati yang Viral di Media Sosial, Ada Ragam Spot Instagrammable

Selasa, 27 Juni 2023 - 23:21:00 WIB
Mengintip Museum Patah Hati yang Viral di Media Sosial, Ada Ragam Spot Instagrammable
Museum Patah Hati di Jakarta. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Jakarta tak pernah kehabisan tempat untuk menjelajah tempat-tempat unik, terutama bagi anak muda. Sebab, banyak destinasi menarik nan aesthetic yang dapat dikunjungi, seperti taman, kafe, hingga museum.

Salah satunya yang terbaru, ada Museum Patah Hati, yang belakangan viral di media sosial. Sejumlah selebriti Tanah Air bahkan telah berfoto di tempat tersebut, misalnya potret-potret gemas putri Gading Marten dan Gisella Anastasia, Gempita Nora Marten.

Museum Patah Hati merupakan Creative Intellectual Property (IP) dalam bentuk experiential event yang dihadirkan oleh mahakaX dan Haluu. Sesuai dengan namanya, Museum Patah Hati memberikan pengalaman baru bagi pengunjungnya untuk bisa mengeksplorasi kedalaman rasa patah hati dengan cara yang unik dan menarik tapi tetap menyenangkan. 

Museum Patah Hati ini terletak di Chillax Sudirman, Karet Kuning, Jakarta Selatan. Di sini, ada ragam spot menarik untuk mengambil foto-foto yang Instagrammable.

Di sini ada enam ruangan yang menampilkan berbagai spot interaktif bertemakan patah hati dengan paduan warna-warna cerah. Konsep ruangan dan warna-warnanya dirancang secara detail oleh tim kreatif agar para pengunjung dapat merasakan suasana yang menyenangkan meski merasakan patah hati yang mendalam.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut