Menikmati Sunset di Pantai Marumasa Bulukumba, Spot Paling Indah Ada di Tebing
JAKARTA, iNews.id - Pantai ini memiliki laut indah berwarna biru dengan hamparan pasir putih. Terletak di Desa Darubiah, Kecamatan Bontobahari, Kabupaten Bulukumba. Pantai bernama Marumasa ini sedang populer di Bulukumba. Berenang, berjemur, dan bermain di tepian pantai menjadi kegiatan seru yang bisa Anda lakukan di sini.
Luas area Pantai Marumasa tidak terlalu panjang, namun memiliki pemandangan yang eksotis dengan barisan pohon kelapa di sepanjang tepi pantainya. Masih belum banyak yang mengetahui keberadaan pantai ini, jadi pantai ini masih sangat alami.

"Marumasa, pantai yang birunya memesona. Ayo dolan ke Marumasa, Bulukumba, Sulawesi Selatan. Tidak hanya menawarkan laut yang biru, Marumasa yang juga menyuguhkan tebing eksotis untuk menikmati matahari terbit. Cocok untuk kamu yang suka traking ke atas tebing. Jadi jangan lupa berangkat pagi-pagi, ya!" tulis Instagram @ayodolan, dikutip Selasa (21/5/2019).
Diapit oleh dua tebing yang eksotis, membuat Pantai Marumasa menjadi sempurna. Anda bisa menaiki tebing ini, lalu menikmati keindahannya dari ketinggian. Terdapat beberapa spot keren bagi Anda yang suka hunting foto. Dari bebatuan, ayunan, rumah adat, bunga matahari, bentuk hati, bahkan gardu pandang.
Ada pula hammock yang disediakan untuk Anda yang ingin duduk atau tiduran ditemani semilir angin pantai yang sejuk. Anda bahkan bisa mendirikan tenda untuk menikmati suasana malam atau menikmati matahari tenggelam di Marumasa. Tapi, Anda harus izin ke petugas terlebih dulu.