Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Di Balik Sunyi Puhsarang, Destinasi Religi Menyimpan Jejak Sejarah
Advertisement . Scroll to see content

Wisata Alam Orchid Forest Cikole yang Instagramable di Tengah Hutan Pinus

Rabu, 04 Maret 2020 - 09:10:00 WIB
Wisata Alam Orchid Forest Cikole yang Instagramable di Tengah Hutan Pinus
Keseruan wisata di Orchid Forest Cikole (Foto : iNews.id/Vien)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Tempat menarik Orchid Forest Cikole di Bandung yang bisa dikunjungi di akhir pekan. Tidak hanya dapat menikmati keindahan alamnya, Bandung juga memiliki objek wisata yang Instagramable.

Objek wisata alam yang Instagramable dapat Anda jumpai di Orchid Forest Cikole. Hutan Instagramable ini berada di Desa Cikole, Lembang, Bandung.

Hutan Pinus seluas 12 hektare ini memiliki objek wisata kekinian yang lagi hits di kalangan traveler milenial.

Orchid Forest Cikole merupakan destinasi digital yang diperuntukan untuk kaum milenial. Berada di sini, traveler akan dimanjakan dengan pemandangan hutan pinus yang berusia ratusan tahun.

"Orchid Forest Cikole menampilkan atraksi pada malam hari dengan taburan cahaya lampu. Cahaya warna-warni menyorot ke arah batang-batang pinus yang usianya sudah ratusan tahun. Ada pula Garden of Light, instalasi taman lampu yang interaktif mirip bunga yang berganti-ganti warna," ujar Maulana Akbar di Orchid Forest Cikole, Bandung, beberapa waktu lalu kepada iNews.id, di Bandung.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut