Pandemi Covid-19 Bawa Berkah bagi Pariwisata Jawa Barat, Ini Penjelasannya
BANDUNG, iNews.id - Pariwisata Indonesia menjadi salah satu sektor yang terdampak pandemi Covid-19. Namun, bagi Jawa Barat, pandemi ini justru membawa berkah tersendiri.
Direktur Komunikasi Pemasaran Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif, Martini Mohamad Paham mengatakan, Pariwisata Jawa Barat pasti mendapatkan berkah dengan posisi provinsi besar di dekatnya yang masih menerapkan PSBB.
"Bisa saya bilang Jawa Barat ini positioning-nya sudah kuat sehingga tidak terlalu terdampak pandemi," kata Direktur Komunikasi Pemasaran Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif, Martini Mohamad Paham, dalam Forum Wartawan Pariwisata & Ekonomi Kreatif, baru-baru ini.
Kepala Dinas Pariwisata & Kebudayaan Provinsi Jawa Barat, Dedi Taufik mengatakan, Jawa Barat siap menghadapi gelombang wisatawan domestik.
"Setelah berbulan-bulan pandemi Covid-19, kini pariwisata Jawa Barat secara bertahap mulai dibangkitkan lagi, tentu dengan penerapan protokol kesehatan. Sekarang, kami siap menerima wisatawan domestik," kata Dedi.