Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Peduli Lingkungan, MNC Finance Serahkan Sampah Anorganik ke Yayasan Bumi Pertiwi Asri
Advertisement . Scroll to see content

Peduli Lingkungan Jadi Gaya Hidup Baru, Kelola Sampah Dimulai sejak Dini

Senin, 27 November 2023 - 22:11:00 WIB
Peduli Lingkungan Jadi Gaya Hidup Baru, Kelola Sampah Dimulai sejak Dini
Peduli lingkungan dimulai sejak dini (Foto: Ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Belakangan ini menjaga dan peduli dengan lingkungan menjadi gaya hidup baru masyarakat. Apalagi, kita harus memiliki tanggung jawab untuk menjaga kelestarian alam dan lingkungan di sekitar agar tetap terjaga dan lestari.

Dalam keseharian, ada banyak hal kecil yang bisa dilakukan untuk mendukung gerakan peduli lingkungan, seperti mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, menghemat air dan energi di rumah, memilah sampah, menggunakan kendaraan umum atau bersepeda untuk mengurangi polusi udara, hingga membeli produk dari produsen yang ramah lingkungan.

Tentu saja, hal tersebut tidaklah cukup dalam jangka panjang. Namun, jika banyak orang yang melakukan tindakan kecil ini, maka akan memberi dampak yang besar bagi lingkungan.

Komitmen peduli lingkungan juga dilakukan oleh berbagai perusahaan dengan membuat kampanye lingkungan. Salah satunya seperti yang dilakukan PT Chandra Asri Petrochemical (Chandra Asri), yang menghadirkan kampanye #IndonesiaAsri. Komitmen tersebut merupakan inisiatif perusahaan dengan membangun cara pandang masyarakat agar memiliki wawasan tentang lingkungan yang berkelanjutan selaras dengan poin-poin dalam Sustainable Development Goals (SDGs).

"Kampanye ini bertujuan menginspirasi seluruh pemangku kepentingan agar bersama-sama mewujudkan Indonesia yang lebih asri dalam setiap lini kehidupan agar kelak dapat memberikan warisan berharga bagi generasi mendatang," ujar Director of Human Resources & Corporate Affairs Chandra Asri, Suryandi melalui keterangannya belum lama ini.

Dia menambahkan, kampanye ini merupakan andil perusahaan untuk berkontribusi pada penyelesaian permasalahan lingkungan dengan proaktif dan kolaboratif melibatkan seluruh lintas generasi untuk bertumbuh bersama menginspirasi terciptanya perubahan positif di lingkungan mereka. "Kampanye ini menekankan aspek edukasi dengan beragam pengetahuan baru yang dapat mendukung mereka menerapkan standar hidup berkelanjutan mulai dari perilaku sehari-hari,” ujar Suryandi 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut