Pendapat Warga Pontianak hingga Trio Macan soal Festival Pesona Lokal
Rizal bersama dua orang rekannya Avina dan Antoniu juga berpartisipasi di acara lomba mural.

“Saya menjadi salah satu peserta lomba mural. Semuanya ada 20 tim, di mana satu tim bisa beranggotakan tiga orang. Dengan mengambil tema ‘Pontianak Kotaku’, saya dan tim menampilkan lukisan mural yang menggambarkan Pontianak ke depan semakin meningkat dan maju lagi dari sekarang,” ucap Rizal.
Dengan mengikuti lomba mural, Rizal pun mendapatkan banyak ilmu tentang mural. “Banyak pembelajaran dan ilmu yang saya dapatkan dari peserta lain. Saya berharap acara ini digelar kembali,” katanya.
Peserta parade festival budaya, Viola juga berharap acara ini berlangsung kembali tahun depan. “Senang, acaranya meriah. Semoga tahun depan ada lagi,” ucapnya.
Tidak hanya warga Pontianak yang senang adanya acara Festival Pesona Lokal. Rupanya, Trio Macan yang menjadi bintang tamu acara FPL Pontianak juga merasakan hal yang sama.
“Senang dan terima kasih sekali bisa mengisi acara Festival Pesona Lokal di Pontianak. Acara bagus memperkenalkan budaya lokal. Selain menghibur masyarakat di sini, kita sekaligus bisa mencicipi aneka kuliner di sini yang terkenal enak,” kata Dara, Lia, Chacha yang tergabung dalam Trio Macan kepada iNews.id di sela-sela acara penutupan FPL Pontianak.
Editor: Tuty Ocktaviany