Pesona Pulau Mengkudu di Lampung Selatan yang Eksotis, Ada Pasir Timbul Mirip Tanah Lot Bali
Lokasi dan rute
Pulau Mengkudu terletak di Kalianda, Lampung Selatan. Lokasi tepatnya yakni di Desa Totoharjo, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan. Lokasinya juga tidak begitu jauh dari tempat wisata Batu Lapis.
Untuk melihat dan merasakan sendiri keindahan Pulau Mengkudu, Anda bisa menggunakan jalur transportasi darat seperti motor maupun mobil pribadi. Bila berangkat dari Pelabuhan Bakauheni, maka Anda membutuhkan waktu 45 menit untuk sampai ke Pulau Mengkudu.
Sementara itu, bila berangkat dari Kota Kalianda, maka bisa menempuh waktu perjalanan selama satu jam. Tetapi, bila berangkat dari Bandara Radin Inten II, Bandar Lampung, Anda bisa memakan waktu menuju pantai pesisir Kalianda sekitar 2,5 jam.
Harga tiket masuk
Untuk ke Pulau Mengkudu, ada harga tiket masuk yang perlu dibayarkan. Tenang saja, harga tiket masuknya pun masih tergolong terjangkau yakni Rp10.000. Tarif ini terpisah dari biaya parkir maupun sewa perahu. Bila ingin berwisata ke Pulau Mengkudu, disarankan mempersiapkan dana lebih untuk menyewa perahu. Nah, bagaimana, Anda tertarik mengunjungi Pulau Mengkudu?
Editor: Vien Dimyati