Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sandiaga Uno Bikin Koleksi Fashion, Hasil Kolaborasi dengan Intresse
Advertisement . Scroll to see content

Restoran Indonesia di Causeway Bay Hong Kong Ramai Pengunjung, Sandiaga Uno Semringah

Kamis, 09 Maret 2023 - 20:46:00 WIB
Restoran Indonesia di Causeway Bay Hong Kong Ramai Pengunjung, Sandiaga Uno Semringah
Sandiaga Uno Semringah Restoran Indonesia di Causeway Bay Hong Kong Ramai Pengunjung (Foto: Kemenparekraf)
Advertisement . Scroll to see content

Hong Kong, iNews.id - Senyum Menteri Pariwisata dan ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno merekah ketika mengunjungi Restoran Kampoeng di Causeway Bay, Hong Kong pada Kamis (9/3/2023). Dirinya mengaku gembira melihat keramaian pengunjung di restoran yang terletak di jantung Kota Hong Kong itu.

Kegembiraannya bukan tanpa alasan. Pasalnya, Restoran Kampoeng berada di Causeway Bay itu kini menjadi etalase keragaman kuliner Nusantara di Hong Kong.

Mengingat Causeway Bay merupakan pusat ritel terbesar di Pulau Hong Kong. Bahkan, Causeway Bay dinilai setara dengan pusat perbelanjaan Fifth Avenue di New York, Amerika Serikat.

"Hari ini, saya bertemu dengan Diaspora di Warung Kampoeng yang ada di Causeway Bay Hong Kong, di mana di sini produk-produk UMKM Indonesia dikurasi dan distribusi," kata Sandiaga Uno.

"Ini menghasilkan dampak perekonomian bagi para UMKM, baik yang ada di Hong Kong maupun juga (UMKM) yang ekspor dari Indonesia," ujarnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut