Sungai Terindah di Raja Ampat, Kali Biru Warsambin Miliki Air Jernih Kebiruan
"Luar Negeri? Bukan. Ini adalah surga tersembunyi di Raja Ampat, Papua.
Apa sudah termasuk ke dalam list liburan nantinya? Kali Biru Warsambin, Raja Ampat, Papua. Foto dolan dari @ash_bharlly," tulis Instagram @ayodolan dikutip Jumat (24/4/2020).
Birunya air sungai ini bukan karena ganggang atau tercemar, melainkan karena proses alami dan tidak berbahaya.
Seperti namanya, Kali Biru adalah sungai kecil yang mengalir di tengah lebatnya Hutan Waisai. Jika dilihat dari tepi sungai, Kali ini memilki air bewarna biru, kadang hijau atau tosca sesuai dengan kondisi cuaca dan cahaya matahari. Itulah mengapa sungai ini dinamakan Kali Biru.
Anda jangan kaget ketika berenang di sungai ini, sebab air di Kalibiru sangat dingin. Suhunya mencapai 10-20 derajat celcius.
Meski memiliki air yang sangat dingin, tetapi di beberapa sudut muara, airnya agak sedikit hangat.