Travelling ke Antelope Canyon, Ini Foto Keren Bidikan Nicholas Saputra
Selasa, 01 Mei 2018 - 20:09:00 WIB

Antalope Canyon terlihat indah bergelombang dan berwarna cerah. Patahan dari dindingnya terlihat menakjubkan. "Diukir oleh angin dan air," tulis Nicholas.

Tempat ini menyajikan pemandangan indah Sungai Colorado yang berkelok-kelok. Berlokasi di dekat Kota Page, Arizona, Horseshoe Bend bisa juga dituju dari Glen Canyon Dam dan Lake Powell. Selain itu, Anda bisa menuju ke tempat ini dengan cara mendaki sejauh 2,4 kilometer dari US Route 89. Horseshoe Bend bisa dinikmati dari atas tebing curam. Bebatuan di daerah ini mengandung banyak mineral, seperti hermatite, platinum, dan garnet. Tak jauh dari Horseshoe Bend, Anda bisa menjumpai Glen Canyon Dam yang dibangun pada 1956.
Editor: Vien Dimyati