Unik, Ada Desa Ninja di Kebumen Lengkap dengan Pohon Sakura, seperti Ini Suasananya!
JAKARTA, iNews.id - Desa unik di Kebumen sangat menarik untuk dikunjungi. Terutama jika singgah ke salah satu desanya bernama Karangpule, di sini Anda dapat melihat suasana perdesaan seperti di Jepang.
Desa dengan suasana Jepang tersebut dijuluki Desa Ninja. Desa Ninja merupakan desa unik yang terletak di Dukuh Bakung RT.03 RW.01 Desa Karangpule, Kecamatan Sruweng Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.
Ketika berada di desa ini, warga Kebumen tak perlu jauh-jauh lagi untuk menikmati suasana perdesaan bak di negeri Sakura, Jepang. Di sini, Anda dapat memandang pohon sakura dan rumah-rumah dengan arsitektur Jepang.
Penasaran ingin tahu seperti apa keunikan Desa Ninja yang ada di Kebumen? Berikut ulasannya dirangkum pada Senin (5/6/2023).
Sesuai dengan konsep yang dibuat, desa ini benar-benar menggunakan berbagai ornament bertema Jepang untuk mendapatkan suasana yang mirip seperti di negara asalnya. Di sini Anda dapat melihat pohon sakura buatan, pohon harapan, area bermain ninja, dan lampion yang dijadikan sebagai tempat atau latar berswafoto. Dengan harga tiket masuk sebesar Rp10.000 saja per orang, Desa Ninja telah menjadi objek wisata hiburan yang murah dan memanfaatkan kreativitas masyarakat Desa Karangkule.