Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Planetarium Jakarta Diserbu Pengunjung di Akhir Masa Libur Tahun Baru 2026
Advertisement . Scroll to see content

Viral Ditemukan Wajan Raksasa Peninggalan Belanda di Bantul, untuk Masak Apa?

Sabtu, 04 September 2021 - 12:26:00 WIB
Viral Ditemukan Wajan Raksasa Peninggalan Belanda di Bantul, untuk Masak Apa?
Ditemukan wajan raksasa (Foto: Instagram@ss_full)
Advertisement . Scroll to see content

Ternyata menurut penuturan warga setempat, alasan mengapa terdapat wajan raksasa yang berada di bawah tanah adalah untuk mencegah tanah amblas akibat memompa air dari dalam tanah. 

"Penemuan wajan raksasa berdiameter 2,5 meter di Bantul. Penemuan bermula saat pihak desa ingin membuat lapangan sepak bola. Namun, karena kekurangan tanah untuk melakukan penimbunan maka diambilkan tanah yang ada di sebelahnya. Alhasil ditemukan wajan raksasa ini. Menurut informasi diduga wajan ini sudah ada sejak zaman Belanda. Kira-kira buat masak apa ya wajan sebesar ini?," tulis Instagram @indoflashlight, dikutip Sabtu (4/9/2021).

Ternyata, setelah ditelusuri, fungsi dari wajan tersebut adalah untuk irigasi. Sebab, dahulu kawasan Jambidan memiliki stok air melimpah, sehingga di era penjajahan Belanda airnya dimanfaatkan untuk mengairi tanaman tebu. 

Usai kabar tersebut diunggah oleh akun @indoflashlight pada Jumat (3/9/2021), sejumlah netizen juga tampak menyatakan ketakjubannya terhadap wajan raksasa itu.

Beragam komentar lucu pun diberikan oleh warganet.

"UFO", celetuk seorang netizen

"Itu wajan sung go kong", tulis netizen lain

"Itu wajan buat main Beyblade zaman dulu anak-anak manusia purba,", kata seorang warganet.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut