Viral Suasana Bali Tahun 70-an, Masih Alami Rumah Warga Terbuat dari Anyaman Bambu
JAKARTA, iNews.id - Pesona keindahan Bali sudah dikenal hingga mancanegara. Bali menjadi destinasi wisata favorit bagi wisatawan mancanegara dengan keindahan alam dan keramahan warganya.
Belakangan ini ramai jadi perbincangan warganet soal kondisi bali di tahun 1970-an, sebelum banyak wisatawan yang berkunjung.
Gambar-gambar yang memperlihatkan pesona Bali di masa lalu dibagikan oleh akun Instagram @bali.info.official. Foto-foto tersebut juga sudah berwarna yang membuat orang-orang terpukau dengan suasana Bali di masa lalu.
Foto yang dibagikan berlatar Pantai Kuta, Bali, pada 1973, di mana belum ada bangunan-bangunan dan tembok penghalangan antara jalan dan pantai. Terlihat masyarakat di sana masih sangat menjaga tradisi budaya mereka.
Sebelum banyaknya restoran dan cafe di Kuta, masyarakat di sana menjajakan dagangan menggunakan gerobak kepada wisatawan yang berkunjung ke pantai. Meski bergaya kaki lima, tapi terlihat para pedagang itu sangat rapi dan menjaga kebersihan.
Selain itu, di sekitar juga terdapat rumah-rumah adat Bali yang masih menggunakan anyaman bambu sebagai dindingnya, dan anyaman rumput sebagai atap. Rumah-rumah tersebut juga sebagian menggunakan model panggung untuk memberikan kesan dingin saat cuaca panas, dan hangat ketika udara dingin.
Sama seperti saat ini, masyarakat Bali sejak masa lalu terus menghormati leluhur mereka dengan mengadakan upacara adat di pura yang ada di sana. Terlihat masyarakat membawa makanan yang dirangkai dalam satu wadah sebagai persembahan kepada leluhur.
"Pada awal Maret 1973, kami tiba di Bali, sebuah pulau eksotis yang saat itu masih sangat alami dan jauh dari hiruk-pikuk pariwisata modern. Saat itu, Kuta hanya memiliki 14 losmen, yang bagi kami terasa terlalu ramai turis. Mencari ketenangan dan suasana yang lebih asli, kami memutuskan untuk melanjutkan perjalanan ke Legian. Hanya ada 2 losmen, masing-masing dengan 4 kamar basic dengan wc jongkok dan mandi, serta beranda menghadap taman yang rimbun. Pantai ini berjarak sekitar 100 m di luar pohon kelapa tempat sapi berkeliaran. Sempurna!" tulis keterangan dalam unggahan tersebut.
Melihat unggahan tersebut, banyak netizen yang terkesima dengan pesona Bali di masa lalu. Namun, banyak yang merindukan momen tersebut karena pernah merasakannya sejak masa muda.
"Terima kasih banyak untuk foto-foto ini, aku tidak tahu seberapa banyak kita telah berubah, sebagai orang Bali, ada banyak hal yang aku rindukan sejak kecil, foto-foto ini hanya mengingatkanku betapa cantiknya kita saat itu," tulis @rian***.
"Terkadang berpikir, berharap, apakah kita bisa memiliki sesuatu seperti ini sekarang," kata @hen***.
"Pemerintah daerah tidak bisa menghindari konsekuensi masuknya investor asing untuk mengembangkan Bali khususnya tempat wisata seperti Kuta. Siapa yang mau menolak uang," ujar @har***.
Editor: Vien Dimyati