Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 5 Kuliner Legend Paling Enak di Yogyakarta, Bikin Kangen Masakan Kampung 
Advertisement . Scroll to see content

5 Kuliner Malang Legendaris, Nomor 3 Jualan sejak 80 Tahun Lalu Harga per Porsi Cuma Rp11.000

Minggu, 02 Juli 2023 - 15:21:00 WIB
5 Kuliner Malang Legendaris, Nomor 3 Jualan sejak 80 Tahun Lalu Harga per Porsi Cuma Rp11.000
Bakso Malang salah satu kuliner paling legendary. (foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kuliner di kota Malang dikenal sangat beragam. Faktanya tak hanya bakso Malang, tetapi juga berbagai kudapan sederhana nan lezat dengan cita rasa Jawa yang banyak digemari oleh orang dari luar daerah.

Jika kamu sedang berkunjung ke Malang, cobalah beberapa kudapan legendaris yang sangat sayang dilewatkan. Bahkan salah satunya ada yang sudah berusia 83 tahun. 

Berikut ini adalah 5 kuliner kota Malang yang wajib dicoba, dirangkum iNews.id dari berbagai sumber, Minggu (2/7/2023): 

1. Depot Hok Lay

Depot Hol Lay terletak di Jl. KH Ahmad Dahlan No.10, Sukoharjo, Kec. Klojen. Ini adalah salah satu tempat makan legendaris yang telah ada sejak 1946. Rumah makan ini memiliki beraneka ragam menu masakan dari mie hingga lumpia. Sedangkan untuk minumannya cukup unik, menu susu coklat yang disajikan di botol Coca Cola, Fosco namanya. Jika mampir ke sini, pastikan untuk memesan Pangsit Cwie Mie Malang yang sedap dan sebotol Fosco segar yang menjadikannya sebagai perfect combo!

2. Bakso President

Tempat makan legendaris lainnya adalah Bakso President. Telah ada sejak  1970-an, bakso President populer di kalangan masyarakat Malang, dan wisatawan. Bakso president adalah jenis bakso Malang yang punya cita rasa khas. Kekhasannya terletak dari variasi menunya. Satu porsi Bakso Malang ada sajian bakso, tahu, siomay, gorengan, hingga pangsit kering.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut