Berkreasi Membuat Ongol-Ongol Nanas dan Bihun, Rasanya Lebih Enak
JAKARTA, iNews.id - Ongol-Ongol, jajanan tradisional yang melegenda ini digemari oleh siapa saja. Rasanya manis, gurih dan memiliki tekstur kenyal. Jika biasanya Anda membuat ongol-ongol hanya dengan sagu, gula aren dan kelapa. Kini, Anda dapat membuat ongol-ongol yang berbeda dari biasanya,
Anda dapat membuat ongol-ongol dengan campuran bahan nanas dan bihun. Campuran tepung, bihun dan nanas yang dihaluskan akan menambah rasa kelezatan ongol-ongol.
Camilan ini dapat menjadi sajian spesial ketika Anda berkumpul bersama keluarga. Cara membuatnya juga tidak sulit. Anda hanya membutuhkan beberapa bahan-bahan, seperti tepung sagu, nanas, bihun, dan lainnya.
Ingin tahu resep dan cara membuat ongol-ongol bihun nanas? Berikut ulasannya seperti dikutip melalui Instagram @sukmawati_rs, Rabu (17/10/2018).
Bahan :
1/2 buah nanas ukuran sedang, parut halus
1/2 bks agar-agar bubuk plain
1 keping bihun jagung, seduh air panas hingga lunak, tiriskan.
150 gr tepung tapioka/sagu
150 gr gula pasir (sesuai selera/manisnya nanas)
1/2 sdt garam
3 tetes pewarna kuning (optional)
Taburan (kukus 15 menit) :
1/2 buah kelapa setengah tua, parut bagian putihnya
Secukupnya garam
1 lbr daun pandan
Cara Membuat :
1. Panaskan dandang kukusan.
2. Campur dan aduk dengan semua bahan hingga rata, koreksi rasa sudah manis apa belum. Tidak perlu dikasih air lagi karena nanas sudah mengeluarkan air. Buat agar adonannya tidak terlalu kental, agar lembut.
3. Tuang ke loyang ukuran 20 cm. Kukus selama 30 menit atau hingga matang dengan api sedang.
4. Biarkan betul-betul dingin/set agar gampang dipotong-potong. Potong denga pisau yang dibungkus plastik biar tidak lengket. Gulingkan ke kelapa parut.
Note: Ongol-ongol nanas memiliki rasa lembut, manis seger nanas. Bihunnya tidak terlalu terasa, yang dominan tetap rasa nanasnya.
Editor: Vien Dimyati