Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Resep Bakso Gepeng ala Chef Martin Praja, Menu Sederhana Hangatkan Tubuh
Advertisement . Scroll to see content

Cara Membuat Chicken Katsu Rumahan Pakai Bumbu Marinasi, Enak Bikin Nagih

Rabu, 10 Maret 2021 - 12:57:00 WIB
Cara Membuat Chicken Katsu Rumahan Pakai Bumbu Marinasi, Enak Bikin Nagih
Mencicipi chicken katsu (Foto: Instagram @yoanitasavit)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Chicken katsu merupakan salah satu makanan khas Jepang yang digemari banyak orang. Makanan yang terbuat dari potongan daging ayam ini memiliki rasa lezat dan menggiurkan.

Kali ini, jika tertarik membuat chicken katsu khas Jepang yang enak dan lezat, Anda bisa membuat di rumah dengan resep pilihan. Bumbu yang dipakai untuk membuat chicken katsu bisa menggunakan bumbu marinasi.

Untuk membuat chicken katsu ini Anda hanya membutuhkan beberapa bahan-bahan seperti tepung terigu, telur ayam, susu cair, dan bagian dada ayam yang difillet.

Chicken katsu paling enak disantap dengan saus teriyaki. Saus teriyaki dapat diolah dengan bawang putih, bombai, saus tiram dan lainnya.

Ingin tahu membuat chicken katsu enak dan lezat? Berikut ulasan resepnya dirangkum melalui Instagram @yoanitasavit, Rabu (10/3/2021).

Bahan:

500 gr dada ayam, bagi 2 bagian lalu belah melebar (total jadi 4 potong)

Bumbu marinasi ayam:

3 siung bawang putih halus
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt kaldu bubuk
Susu cair plain secukupnya (sampai ayam terendam)

Tepung pelapis:

Tepung terigu secukupnya
1 telur ayam (susu uht, garam, merica secukupnya) kocok rata
Tepung roti (bread crumbs) secukupnya

Cara Membuat:

1. Marinasi ayam dengan bumbu marinasi minimal 1 jam (bisa 12 jam biar makin meresap).
2. Balur ayam dengan tepung terigu, celupkan ke kocokan telur dan balur lagi dengan tepung roti. Diamkan di kulkas 30 menit atau lebih.
3. Panaskan minyak, goreng dengan api sedang hingga matang kuning kecoklatan. Tiriskan. Sajikan dengan saus.

Saus Teriyaki:

3 bawang putih, cincang
1/2 bawang bombai, iris
3 sdm saus teriyaki
2 sdm kecap manis
1 sdm saus tiram
1 sdm kecap Inggris
1/2 sdm saus tomat
1/2 sdm saus sambal
1/2 sdm lada hitam kasar
1/3 sdt kaldu bubuk
200 ml air
1 sdm tepung maizena

Cara Membuat:

1. Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum.
2. Masukkan semua bahan saus, koreksi rasa lalu kentalkan dengan larutan maizena.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut