Cara Mengolah Biji Selasih Jadi Minuman Segar, Ada Es Kuwut dan Jeruk Serai
JAKARTA, iNews.id - Cara mengolah biji selasih sangatlah mudah. Biji selasih kerap dijumpai dalam minuman yang menyegarkan seperti es atau hangat.
Umumnya, tanaman selasih yang paling banyak dijumpai pemanfaatannya adalah dari bijinya. Biji selasih berwarna hitam, dilapisi dengan selaput putih. Selaput tersebut akan mengembang jika direndam menggunakan air.
Biji selasih banyak diolah menjadi campuran minuman, yang disajikan baik dingin ataupun hangat. Bijinya sangat halus dan kecil, sedangkan untuk rasa biji selasih hampir tidak memiliki rasa dengan sedikit tekstur seperti biji-bijian pada umumnya.
Meskipun kecil, selasih ternyata kaya akan kandungan serat, protein, mineral, antioksidan, dan lain-lain. Kandungan tersebut memiliki manfaat baik bagi tubuh.
Kali ini, jika ingin mencicipi minuman menggunakan biji selasih, Anda bisa membuat di rumah. Minuman ini bisa disajikan kapan saja saat berkumpul bersama keluarga.