Cicipi 6 Menu Tradisional Ini, Sup Bawang dan Ramen Terkenal di Dunia
JAKARTA, iNews.id - Bagi pencinta kuliner, tidak ada salahnya Anda mencicipi hidangan lezat tradisional yang menjadi ciri khas setiap negara. Mulai dari sup bawang Prancis yang cocok disantap ketika musim dingin dan penuh dengan krim keju.
Anda juga bisa mencicipi Ramen yang menjadi hidangan unggulan di Jepang. Bahkan, ramen menjadi hidangan global yang disukai di setiap negara bagian.
Jika Anda ingin mencicipi hidangan Inggris, coba nikmati fish and chip. Rasakan kelezatan ikannya yang dicelupkan ke saus tartar.
Ingin tahu menu apa saja yang harus Anda coba di tiap bagian negara? Berikut ulasan iNews.id seperti dikutip melalui Insider, Minggu (1/4/2018).
Prancis: French Onion Soup

Sup Prancis ini adalah makanan yang kerap disantap saat musim dingin. Selain enak, sup ini hangat, dan memiliki seporsi keju krim lezat. Sup paling baik dinikmati dengan sepotong roti kering.