Jaga Kesehatan Mata saat Pandemi dengan 4 Makanan Ini

JAKARTA, iNews.id - Di era digital yang bertepatan juga dengan masa pandemi Covid-19 membuat sebagian besar orang lebih sering menatap layar daripada berinteraksi dengan orang lain secara langsung. Padahal, peningkatan durasi dalam melihat layar perangkat elektronik, juga sejalan dengan adanya masalah kesehatan pada mata.
Terlalu lama melihat layar, baik pada ponsel, tab, komputer dan laptop dapat menyebabkan mata menjadi tegang, kering, gatal, bahkan bisa membuat pengelihatan menjadi kabur. Jadi, menjaga kesehatan mata juga perlu di tengah masa pandemi ini.
Demi menjaga kesehatan mata, yang diperlukan tak hanya membatasi durasi melihat layar, tetapi juga asupan makanan. Nah, makanan-makanan berikut dipercaya dapat menjaga kesehatan mata Anda.
Apa saja? Mari simak daftarnya seperti dilansir dari Healthline, Minggu (16/8/2020).
Ikan
Selain enak dikonsumsi, ikan juga mempunyai ragam manfaat pada kesehatan. Salah satunya untuk mata Anda. Sebab dalam ikan terkandung asam lemak omega-3 yang berkontribusi pada perkembangan visual dan kesehatan retina di bagian belakang mata. Mengonsumsi ikan juga membantu mencegah mata kering.