Liburan ke Magelang, Nikmati Kelezatan Bakmi Godog Jawa Racikan Mbok Mur yang Legendaris
MAGELANG, iNews.id - Berkunjung ke Kota Magelang memang belum lengkap tanpa mencicipi bakmi godog jawa yang lezat. Sesekali, Anda harus mencicipi bakmi godog buatan Mbok Mur.
Jalan hidup memang tak bisa ditebak. Sepuluh tahun lalu, Mbok Mur, 60, masih bekerja sebagai tukang masak harian salah satu UMKM katering di Kota Magelang, Jawa Tengah. Sekarang, perempuan bernama lengkap Mursiyah ini merupakan chef profesional salah satu grup hotel berbintang dan resor besar di Indonesia.
Kehidupan Mbok Mur berubah berkat bakmi godog jawa dan mi goreng nyemek racikannya. Awalnya, pada 2014, dia membuka usaha katering kecil-kecilan bersama beberapa teman untuk menambah penghasilan keluarga. Mereka menyuplai makanan untuk kantin karyawan di Hotel Atria Magelang.
"Saya masak beberapa jenis makanan di rumah terus dibawa ke hotel. Ternyata banyak yang cocok. Dicoba ditawarkan ke tamu hotel rupanya banyak yang suka. Saya akhirnya dikontrak untuk khusus memasak menu-menu khas dan tradisional di sini,” tutur Mbok Mur di sela menjamu rombongan media fam trip Parador Hotels and Resorts, beberapa waktu lalu.

Hampir setiap hari, mulai sore hingga malam, Mbok Mur memasak mi godog yang menjadi menu terfavorit para tamu hotel bintang empat itu, juga mi goreng nyemek, nasi goreng jawa hingga bakso. Pada 2015, dia resmi diangkat sebagai koki dengan status kontrak.
Mbok Mur pun selalu memasak dan tampil berseragam chef lengkap dengan topi toque dan apron. Bakmi godog jawa dan mi nyemek goreng andalan hotel semakin berkibar. Menu khas ini populer ke mana-mana dan viral juga di media sosial. Mbok Mur juga memasak aneka masakan nusantara. Tapi nama “Bakmi Godog Mbok Mur” telanjur melegenda dan menjadi signature menu. Banyak tamu hotel yang datang karena hanya ingin mencicipi mi godog bikinannya. Banyak pula pejabat yang jadi langganan.
General Manager Hotel Atria Magelang Chandra Irawan mengatakan, keistimewaan bakmi godog Mbok Mur ada pada cita rasanya yang khas. “Ada manisnya, ada gurihnya. Dan olahan bumbu rempah pada kuahnya begitu terasa. Cocok dilahap panas-panas di tengah udara Magelang yang sejuk," kata dia.
Pada 2021, di usia 58 tahun, Mbok Mur diangkat menjadi karyawan tetap. “Alhamdulillah banyak pengunjung dan tamu yang minta foto. Kalau sedang jalan-jalan, sering disapa. Senang saja bisa memberi yang terbaik untuk hotel dan para tamu," kata Mbok Mur yang pernah terpaksa menolak panggilan menjadi chef di markas Parador Group di Hotel Atria Gading Serpong.
Lantas apa resep bakmi godognya hingga melegenda? “Nggak ada rahasia. Yang jelas, masak harus pakai hati,” jawab nenek empat cucu ini. Dia mengaku banyak yang minta resep bakmi godog dan selalu membagikannya. Tapi mereka semua bilang tidak bisa memasak sendiri bakmi godog senikmat bikinannya.
Setiap Rabu malam, Hotel Atria Magelang rutin menggelar konsep angkringan all you can eat di depan lobi dengan puluhan menu nusantara hanya Rp80.000. Mbok Mur pasti hadir di salah satu stand siap meracik dan menyajikan bakmi godog serta mi goreng nyemek dengan senyum ramahnya.
Editor: Vien Dimyati