Makanan dan Minuman Aceh Bakal Jadi Tren Kuliner Tahun Depan
JAKARTA, iNews.id - Menjelang akhir tahun, berbagai tren gaya hidup muncul ke permukaan. Tak hanya tren fashion dan teknologi, dunia kuliner juga memiliki tren tersendiri. Misalnya saja penggunaan keju dan telur asin yang belakangan ini banyak beredar di industri makanan.
Bukan cuma makanan, camilan dan minuman juga mempunyai tren tersendiri seperti es kepal, donat mie, dan teh Thailand yang belakangan menjadi hits di dunia kuliner. Lalu, bagaimana dengan tahun depan?
Vice President Indonesian Chef Association (ICA) Hendri Syamsul mengungkapkan, masakan Tanah Air masih akan menjadi tren dunia kuliner di Indonesia. Terutama, masakan-masakan Aceh yang kaya akan rempah.
"Kita lihat tentang masakan Aceh ke depannya, kita kombinasikan dengan rasa peranakan, itu akan lebih booming lagi ke depannya," kata Chef Hendri Syamsul saat ditemui iNews.id di Uptown, Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Selasa 13 November 2018.
Menurut dia, saat ini restoran atau masakan-masakan Aceh telah menjamur di berbagai kota di Indonesia. Menu Aceh, kata dia, adalah masakan Nusantara yang layak diangkat setelah masakan Padang yang paling terkenal di Indonesia dan luar negeri.
"Masakan Aceh akan booming ke depannya, karena rempah-rempahnya, teh tariknya, kopinya, mulai akan berkembang ke depan," ucap dia.
Makanan dan minuman khas Aceh yang telah populer di kota-kota besar seperti Jakarta ini, di antaranya mi aceh, kopi aceh atau kopi gayo, roti canai, serta kopi sanger.
Editor: Tuty Ocktaviany