Menikmati Kelezatan Tempe dengan Rasa Unik Black Truffle hingga Seaweed
JAKARTA, iNews.id - Tempe merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang dikenal memiliki rasa lezat. Tempe terbuat dari kedelai yang difermentasi dengan menggunakan jamur rhizopus oligosporus atau rhizopus oryzae.
Makanan ini sudah dikenal sejak lama di Indonesia dan menjadi sumber protein nabati yang penting bagi masyarakat. Memiliki rasa yang unik dan gizi yang cukup tinggi karena kandungan protein nabatinya.
Selain itu, tempe juga mengandung serat, vitamin B kompleks, kalsium, dan zat besi yang baik untuk kesehatan. Tempe biasanya disajikan sebagai lauk atau bisa juga diolah menjadi berbagai hidangan, seperti tumis tempe, tempe goreng, atau sate tempe.
Seiring dengan perkembangan zaman, tempe juga dijadikan camilan yang renyah dan menggugah rasa. Bahkan, Astro Goods, private label persembahan dari Astro, kini menghadirkan camilan favorit yaitu, Tempe Chips, Crispy Brownies, dan Popcorn. Camilan ini hadir dengan rasa-rasa yang lagi hits.
"Rasanya bikin nagih sampai bisa mendadak kayang. Tempe Chips punya beberapa pilihan rasa seperti black truffle, sour cream, original, sri racha, dan seaweed. Sedangkan crispy brownies bisa dinikmati dengan rasa double choco, martabak manis, dan english cheddar. Nah, kalau popcorn, bisa pilih dari chicago caramel, nebraska corn soup, sweet & salty, dark chocolate, dan cheddar jack," ujar Nabila Askandari, Head of Consumer Product Development for Food melalui keterangannya belum lama ini.
Nabila Askandari menambahkan, kalau membahas soal tempe chips, rasanya memang sangat spesial. Tempe, yang selama ini sudah menjadi camilan tradisional favorit, sekarang hadir dengan kualitas yang lebih menarik dari rasa dan kemasan.
"Bahan-bahannya juga pilihan premium, dan juga ada nutrisi yang bagus buat tubuh. Jangan lupa juga nyobain crispy brownies double choco dan popcorn chicago caramel, enaknya bisa bikin kita pengen mendadak kayang," kata Nabila.
Sementara itu, Evan Januli, VP Brand & Marketing Astro mengatakan, ada beragam produk berkualitas, yang lengkap selama September 2023. Di Astro Goods konsumen bisa menemukan segala macam kebutuhan, mulai dari camilan, paket masak, sayuran segar, perawatan rumah, self care dan banyak lagi.
“Astro hadirkan Astro Goods agar konsumen mendapatkan pilihan produk yang berkualitas. Kita punya beragam barang keperluan sehari-hari yang oke banget, dan yang paling penting selalu kita update. Astro Goods siap jadi andalan konsumen penuhi kebutuhan pokok sehingga lebih happy jalani hari," kata Evan Januli.
Editor: Vien Dimyati