Menu Buka Puasa Mewah ala Mommy Vanty, Ada Ayam Rica-Rica Manado dan Kue Bagea
Jumat, 23 April 2021 - 10:22:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Ketika mau buka puasa bareng teman atau keluarga, tidak perlu bingung persiapkan menu yang enak dan mewah. Ada rekomendasi hidangan yang lezat dan pas untuk buka puasa ala Mommy Vanty.
Kali ini Mommy Vanty berbagi resep ayam rica-rica khas Manado dan kue bagea. Kue bagea merupakan kue kering yang memiliki rasa gurih yang khas. Langsung cobain yuk untuk menu buka hari ini!