Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cut Syifa Jadi Chef di Sinetron Cinta Sepenuh Jiwa, Tonton di RCTI!
Advertisement . Scroll to see content

Persaingan Makin Ketat, 5 Peserta Ini Akan Berebut Chef Jacket MasterChef Indonesia

Sabtu, 14 Agustus 2021 - 23:01:00 WIB
Persaingan Makin Ketat, 5 Peserta Ini Akan Berebut Chef Jacket MasterChef Indonesia
Top 5 akan memperebutkan chef jacket MasterChef Indonesia (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Persaingan di galeri MasterChef Indonesia season 8 cukup panjang dan sulit. Terdapat 2 challenge utama ditambah satu pressure test yang menggunakan sistem Eliminary Round, di mana peserta harus berjuang mati-matian karena hanya akan ada satu pemenang di setiap ronde.

Usai gagal pada 3 ronde sebelumnya di babak Pressure Test Eliminary Round, Febs dan Wynne menjadi last two gurls standing yang harus berebut untuk posisi 5 besar. 

Pada ronde keempat yang mempertemukan kedua peserta yang kebetulan sama-sama berasal dari Sumatera Selatan tersebut, juri memutuskan untuk membebaskan keduanya memasak apa pun!

Terdengar meringankan, namun sesungguhnya tantangan tersebut terasa berat karena mereka harus bisa memasak dengan bahan yang semakin menipis setelah bertempur di ronde sebelumnya. Hal ini diakui oleh keduanya,

“Ditentuin bingung, dikasih bebas pun aku bingung," kata Febs

“Duh kalau dibebasin gini sih malah stuck ya aku di kepala,” ujar Wynne.

Akhirnya Febs dan Wynne memutuskan untuk membuat menu makanan yang sesuai keahliannya masing-masing. Febs memilih memasak Indonesian Food dengan menyajikan hidangan Sate Lilit, sementara Wynne yang unggul di menu masakan Malaysia dan Thailand mencoba memasak Thai Salad. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut