Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Amanda Manopo Kaget! Kenny Austrin Ternyata Doyan Jengkol
Advertisement . Scroll to see content

Poland Festival 2023, Masyarakat Antusias Cicipi Makanan Khas Polandia

Senin, 13 November 2023 - 06:50:00 WIB
Poland Festival 2023, Masyarakat Antusias Cicipi Makanan Khas Polandia
Poland Festival 2023. (Foto: iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Perayaan hari kelahiran Nicolaus Copernicus ke-550, Poland Festival 2023 telah merancang berbagai acara menarik seperti “Copernicus Day & Walk”.

Nicolaus Copernicus, seorang astronom Polandia yang mengusulkan bahwa Matahari adalah pusat tata surya dan bahwa planet-planet mengelilingi Matahari.

Poland Festival merupakan sebuah perayaan diadakan oleh oleh Badan Investasi, dan Perdagangan Polandia, bersama dengan Kedutaan Besar Polandia di Jakarta, Polish Business Club, dan Organisasi Pariwisata Polandia.

Acara ini mengajak masyarakat, untuk merasakan keunggulan Polandia melalui berbagai kegiatan, termasuk pameran produk-produk Polandia, teknologi, sains, serta kuliner lezat yang disajikan oleh chef Polandia.

Pantauan Tim iNews.id di Booth Poland Festival, di Grand Lucky Store, kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Minggu (12/11/2023) sekitar Pukul 10.00 WIB, masyarakat mulai memadati booth Poland Festival.

Kepadatan masyarakat ini, dalam rangka mencicipi makanan khas Polandia seperti Pierogi, Sanur Duck, FTP - Feta Times Potato, Kogel Mogel, Zsiadłe Mleko, serta Kefir menjadi makanan keunggulan Polandia.

Wakil Duta Besar Polandia untuk Indonesia, Piotr Filrlus menerangkan, Poland Festival digelar di lima kota besar di Indonesia. Dalam rangka merayakan kelahiran Nicolaus Copernicus ke-550.

"Poland Festival merupakan festival sedang berada di Indonesia, dan festival ini digelar di Bandung, Surabaya, Bali, Medan dan sekarang di Jakarta,"ujar Piotr Filrlus saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Minggu (12/10/2023).

"Saya sangat bahagia, disini kami menawarkan produk, makanan, bisnis dan fokus kami lebih ke produk karena ini perayaan kelahiran Nicolaus Copernicus ke-550," sambung dia.

Selain mempromosikan produk-produk serta makanan khas Polandia, Piotr menyebutkan pihaknya ingin mengedukasi masyarakat. Salah satunya mengenai roket, teknologi dianggap dapat mengelilingi dunia.

"Kami menggelar festival ini di Grand Lucky SCBD, dan disini ada roket, sebuah pengalaman mengelilingi dunia dan memberikan edukasi tentang pengetahuan soal roket, infrastruktur dan teknologi,"jelas Piotr.

Di samping itu, Piotr mengatakan, perayaan kelahiran Nicolaus Copernicus ke-550 ini diawali dengan jalan-jalan santai dari Bundaran HI, Jakarta Pusat hingga SCBD, Jakarta Selatan.

Rangkaian Festival Polandia benar-benar didukung oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, membuat Piotr Filrlus mengucapkan bentuk terimakasih, sekaligus mengapresiasi dukungan tersebut.

"Festival ini unik, karena perayaan Nicolaus Copernicus ke-550 kita jalan-jalan santai dari Bundaran HI ke SCBD sekitar 5 Kilometer,"terang Piotr.

"Dan saya sangat bahagia dan memberikan apresiasi kepada pemerintah DKI Jakarta, senantiasa mensupport festival ini. Jadi terus follow akun instagram Poland Festival dan mudah-mudahan tahun depan akan ada Poland Festival lagi," tuturnya.

Editor: Ismet Humaedi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut