Resep Ayam Kentucky ala Sasa yang Gampang dan Lezat
JAKARTA, iNews.id - Ayam merupakan salah satu bahan makanan yang kerap digunakan masyarakat dalam membuat hidangan lezat. Selain lezat, alasan ayam dipilih menjadi bahan utama sebagai olahan makanan karena bisa dikreasikan menjadi hidangan yang cepat dan mudah dimasak.
Olahan ayam biasanya menjadi pendamping nasi, sehingga sangat cocok menemani momen berbuka dan sahur. Kali ini Mary Ane dan Chef Kongs akan mengkreasikan ayam menjadi makanan lezat dan cepat dalam proses pembuatannya yakni ayam kentucky krispi ala Sasa.
Dalam pembuatannya, Chef Kongs menambahkan Sasa Tepung Ayam ala Kentucky yang terbuat dari rempah pilihan dan terasa bumbunya. Kelebihan lainnya ketika kita menggunakan produk ini, adonan tak perlu ditambah telur, makanan jadi lebih krispi dan lebih berbumbu.
Untuk membuat ayam kentucky ini, Mary Ane dan Chef Kongs menggunakan dua adonan yakni basah dan kering. Bila kita ingin ayam terasa lebih gurih, adonan basah bisa dibuat kental.
Cara membuatnya cukup mudah, ayam yang sudah dipotong pertama-tama dimasukan ke adonan kering kemudian dicelupkan ke adonan basah dan kembali ditaruh di adonan kering sambil remas perlahan. Ayam kemudian digoreng dengan api sedang.
Sasa Tepung Ayam Ala Kentucky membuat gorengan jadi kaya rasa, lebih krispi, dan lebih berbumbu. Mudah bukan, dengan Sasa Tepung Ayam ala Kentucky, hidangan sahur dan berbuka jadi makin nikmat. Bersama Sasa #ApaSihYangGakBisa.
Editor: Vien Dimyati