Soto Tengkleng Jadi Sajian Spesial di Pernikahan Kahiyang-Bobby
JAKARTA, iNews.id - Banyak menu makanan yang akan disajikan di pernikahan Kahiyang Ayu dan Muhammad Bobby Afif Nasution pada 8 November 2017. Soto tengkleng, salah satunya.
Dua hari lagi pernikahan Kahiyang Ayu dan Muhammad Bobby Afif Nasution akan digelar. Banyak hal menarik yang akan ditemui di pesta pernikahan putri Presiden Joko Widodo (Jokowi). Mulai dari akad, resepsi, busana, hingga menu makanannya yang sangat kental dengan budaya Jawa. Soto tengkleng, salah satunya. Soto khas Solo ini akan menjadi menu spesial.
Seperti diketahui, soto merupakan salah satu makanan dengan varian yang banyak di Indonesia. Ketika berkunjung atau liburan ke daerah, sebut saja Lamongan atau Solo, soto menjadi makanan wajib untuk dicicipi.
Salah satu makanan terkenal di Solo adalah soto tengkleng. Bagi Anda yang belum tahu, soto tengkleng adalah makanan berbahan dasar tulang belulang dan tetelan kambing. Makanan ini hampir sama seperti gulai, namun kuahnya lebih bening dan rasanya pedas.
Salah satu keunikan tengkleng terletak pada bahan dasarnya. Selain tulang belulang dan tetelan, ada juga yang menggunakan bahan seperti jeroan. Bagian kepala kambing juga lezat jika diolah dengan cara khusus, sehingga daging yang menempel pada tulang kambing tidak alot dan mudah lepas.