Terungkap, Ini Manfaat Buah Apel jika Rutin Dikonsumsi Sehari-hari
1. Turunkan berat badan
Buah Apel nyatanya dapat mendukung penurunan berat badan loh. Apel kaya akan serat dan air dan membuat kenyang. Perasaan kenyang yang meningkat berfungsi sebagai strategi penurunan berat badan, karena membantu mengatur nafsu makan Anda.
Dalam penelitian, makan apel utuh meningkatkan perasaan kenyang hingga 4 jam lebih lama daripada mengonsumsi jus atau pure apel dalam jumlah yang sama. Maka dari itu, mengonsumsi apel dapat mengenyangkan karena kandungan serat dan airnya yang tinggi. Tidak hanya itu, Polifenol yang dimiliki dari apel juga memiliki efek anti-obesitas.
2. Jaga kesehatan jantung
Apel telah dikaitkan dengan risiko penyakit jantung yang lebih rendah. Salah satu alasannya, buah apel mengandung serat larut. Jenis serat ini dapat membantu menurunkan kadar kolesterol darah.
Studi juga menghubungkan, asupan tinggi flavonoid dari apel juga menekan risiko stroke yang lebih rendah, membantu mencegah penyakit jantung dan menurunkan tekanan darah, mengurangi oksidasi kolesterol LDL, dan mengurangi aterosklerosis, yang merupakan penumpukan plak di arteri Anda.