Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kari Otentik Jepang Bisa Halal Juga Kok, Ini Caranya!
Advertisement . Scroll to see content

Viral, Begini Jadinya Nasi Pecel Dijual di Resto Bintang 5 dengan Plating Mewah

Rabu, 16 Agustus 2023 - 16:00:00 WIB
Viral, Begini Jadinya Nasi Pecel Dijual di Resto Bintang 5 dengan Plating Mewah
Nasi Pecel Dijual di Resto Bintang 5 dengan Plating Mewah ([email protected])
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Nasi pecel merupakan makanan khas Indonesia yang terdiri dari nasi putih sebagai bahan dasarnya, dicampur dengan sayuran segar dan lezat. Untuk menikmati nasi pecel, biasanya sayuran akan disiram dengan sambal kacang.

Adapun berbagai jenis sayuran di nasi pecel adalah kangkung, kacang panjang, kecambah, daun singkong, dan lainnya. Semua sayuran tersebut kemudian direbus. Nasi pecel juga disajikan dengan telur rebus, tahu, tempe, dan kerupuk sebagai pelengkapnya.

Nasi pecel juga identik dengan sajian khas kaki lima. Sebab, kuliner satu ini biasanya kerap dijajakan di sejumlah warung makan. Namun, apa jadinya jika nasi pecel disajikan di atas plating yang mewah khas sajian hotel bintang 5?

Seperti yang dilakukan seorang pria dalam video yang baru-baru ini viral di media sosial TikTok. Dalam video tersebut, pria yang diketahui bernama Randy Christianto itu tampak membagikan momen saat dia sedang menata sajian nasi pecel dengan plating nan mewah.

"Nasi pecel dining,” tulis Randy, dalam unggahan di akun TikToknya, @randy.ch, Rabu, (16/8/2023).

Randy lantas menyiapkan piring berukuran besar. Dia kemudian mengoleskan sedikit bumbu pecel yang terbuat dari bumbu dasar kacang itu ke atas piring dengan olesan yang tampak estetik.

Lalu, dia tampak meletakkan sesendok nasi menggunakan cetakan berbentuk bulat ke atas piring. Nasi putih tersebut  diletakkan persis di sebelah bumbu kacang yang telah dia oleskan.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut