Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Li Lian Park Hyatt Hadirkan Kuliner Khas Kanton Menggugah Selera, Wajib Dicoba!
Advertisement . Scroll to see content

Viral, Bule Kaget Lihat Alpukat Diolah Jadi Dessert, Netizen: Itu Namanya Es Teler 

Sabtu, 19 Agustus 2023 - 09:26:00 WIB
Viral, Bule Kaget Lihat Alpukat Diolah Jadi Dessert, Netizen: Itu Namanya Es Teler 
Bule Kaget Lihat Alpukat Diolah Jadi Dessert (Foto: X@em_er_zet)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Alpukat merupakan buah tropis yang dikenal enak dan lezat. Buah ini biasanya memiliki daging berwarna hijau kekuningan dan biji besar di tengahnya. 

Alpukat terkenal karena kandungan nutrisinya yang tinggi, seperti lemak sehat, serat, vitamin C, vitamin K, kalium, dan lain-lain. Selain itu, alpukat juga sering digunakan sebagai bahan makanan untuk salad, saus, guacamole, smoothie, atau bahkan dijadikan es krim. 

Ya, alpukat menjadi salah satu buah yang dikenal menjadi isian dari berbagai macam dessert, salah satunya es teler. Es teler merupakan salah satu dessert yang cukup populer di Indonesia. Rasanya manis dan begitu menyegarkan, ditambah tiga komponen utama yang menjadi ciri khasnya yakni nangka, alpukat dan kelapa muda. 

Jika di Indonesia begitu lumrah menemukan alpukat yang dijadikan isian es teler, lain halnya dengan di belahan dunia lain. Alpukat ternyata tak selalu dijadikan sebagai bahan untuk membuat dessert.

Buktinya, dari salah satu video yang diunggah akun Twitter @tasty yang diunggah ulang oleh akun @em_er_zet, terdengar suara seorang wanita yang tampaknya baru mencoba alpukat sebagai dessert karena biasanya alpukat itu menjadi isian roti. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut