Viral Penjual Kerupuk Pakai Outfit Ketiak Bolong hingga Gamis, Netizen: Ngakak Mas
Selain itu, pria ini juga sering jadi sorotan lantaran mengenakan baju sleeveless atau tanpa lengan saat tengah menggoreng kerupuk. Ada saja warganet yang salfok hingga terpana dengan gaya penggoreng kerupuk ini.
“Gayanya kayak Tony Stark,” sambung @ep******.
“Gaya abangnya maskulin sih,” tulis @na*****.
“Pakai baju lekbong (kelek bolong) gak tuh,” tambah akun @te******.
Gaya nyeleneh seorang tukang goreng kerupuk ini pun jadi sorotan di sosial media. Di Twitter sendiri, potretnya sudah dilihat lebih dari 700 ribu akun.
Di TikTok pribadinya pun, ia sudah mendapat total like sebanyak 1,1 juta.
“Semoga semakin laris,” tulis @ri*****.
“Outfitmu ngakak mas,” kata akun @pu****.
“Semangat gorengnya mas,” sambung @mu*****.
Editor: Elvira Anna