Anang Hermansyah Luncurkan NFT Ramah HAKI, Disematkan Teknologi AI

Suparjo Ramalan
Anang Hermansyah luncurkan NFT ramah HAKI, disematkan teknologi AI. (Foto: IG)

JAKARTA, iNews.id - Pendiri Asix Token Anang Hermansyah meluncurkan non-fungible token (NFT) ramah hak cipta dan hak atas kekayaan intelektual (HAKI). Dalam NFT tersebut disematkan teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) untuk melindungi hak cipta para seniman atau pemilik karya.

"Di dalam NFT, kita sematkan artificial intelligence yang mampu mendeteksi siapa pemiliknya, penciptanya, dan rekam jejak karya tersebut," kata Anang dalam keterangannya di Jakarta, dikutip dari Antara, Selasa (5/4/2022).

Dalam project NFT tersebut, Anang menuturkan, merombak whitepaper karena ada sejumlah inovasi baru. Untuk melengkapinya, dalam waktu dekat bakal diluncurkan website baru. Whitepaper adalah dokumen atau artikel yang berisi penjelasan mengenai sebuah proyek. 

"Kami terus berkomitmen dalam menjalankan bisnis dan menciptakan utility yang memperkuat fundamental Asix Token," ujar Anang.

NFT mulai populer pada 2017 seiring dikenalkannya game NFT Cryptokitties. Sejak akhir 2021, NFT makin populer di tengah masyarakat internasional.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Internet
18 jam lalu

Kabar Baik! Efektivitas AI Berhasil Tingkatkan Penonton Vision+ hingga 50 Persen

Nasional
1 hari lalu

Clarissa Tanoesoedibjo Hadiri La French Tech AI Summit 2025, Tinjau Perkembangan Teknologi Indonesia

Internet
2 hari lalu

AI Sangat Berpotensi Buka Lapangan Pekerjaan, Ini Faktanya!

Bisnis
9 hari lalu

Pendiri DeepSeek Liang Wenfeng Masuk Daftar Orang Terkaya di China, Segini Hartanya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal