Anitisipasi Kepadatan, Jasa Marga Imbau Pemudik Tak Berlama-lama di Rest Area saat Mudik Lebaran

Iqbal Dwi Purnama
Jasa Marga mengimbau kepada calon pemudik agar tidak berlama-lama di rest area saat arus mudik Lebaran untuk mengantisipasi kepadatan di rest area. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Direktur Operasi PT Jasa Marga (Persero) Tbk, Fitri Wiyanti mengimbau kepada calon pemudik agar tidak berlama-lama di rest area saat arus mudik Lebaran. Hal tersebut untuk mengantisipasi adanya kepadatan di rest area pada periode mudik Lebaran 2023.

Jasa Marga memproyeksikan tingkat kunjungan ke rest area akan meningkat hingga empat kali lipat pada saat periode mudik Lebaran 2023. Diharapkan para pemudik untuk tidak berlama-lama di rest area, salah satunya dengan membungkus makanan yang dipesan.

"Untuk di rest area sebaiknya tidak berlama-lama, dianjurkan untuk take away makanan, karena pengunjung rest area jumlahnya bisa meningkat tiga sampai empat kali lipat dari kondisi normal," ujar Fitri dalam konferensi pers virtual, Kamis (13/4/2023).

Pemerintah memproyeksikan jumlah pergerakan orang pada periode mudik Lebaran 2023 akan meningkat signifikan jika dibandingkan dengan periode mudik pada tahun lalu. Salah satu penyebabnya ketika pembatasan mobilitas selama pandemi Covid-19 telah dicabut.

Oleh karena itu, Jasa Marga juga mengimbau kepada masyarakat atau calon pemudik agar bisa menyusun jadwal keberangkatannya, seperti berangkat lebih awal. Sehingga diharapkan kepadatan kendaraan tidak terjadi pada satu hari tertentu.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Bisnis
8 hari lalu

Jasa Marga Raup Laba Rp2,74 Triliun hingga Kuartal III 2025, Pendapatan Naik 4,83 Persen

Megapolitan
16 hari lalu

Perbaikan 7 Gerbang Tol Dalam Kota Rampung, Operasional Kembali Normal

Megapolitan
17 hari lalu

Rusak Pasca Demo Ricuh Akhir Agustus Lalu, Tujuh Gerbang Tol Dalam Kota Kembali Beroperasi Normal

Megapolitan
1 bulan lalu

Awas Macet! Ada Perbaikan Jalan Tol JORR hingga Senin Depan

Megapolitan
1 bulan lalu

Progres Perbaikan 7 Gerbang Tol Cawang-Tomang-Pluit Capai 44,64 Persen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal