Mantan Direktur Komersial PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk ini menilai prospek kerja sama ini cukup bagus karena banyaknya turis China yang datang ke Indonesia. Dia berharap, kerja sama ini bisa segera dirampungkan tahun ini.
"Ini sebenarnya untuk support industri pariwisata kita karena banyak turis dari China yang datang ke Indonesia dan mereka punya alat bayar khusus, dan tentu kita harus bisa memfasilitasi bagaimana mereka bisa transaksi di merchant kita," ucap dia.
BRI, kata Handayani, nantinya akan mensinkronisasi data pembayaran dengan Alipay lewat sistem informasi dan teknologi. Dia menyebut, skema ini tergolong baru dan berbeda dengan sinkronisasi data dengan lembaga switching yang selama ini bekerja sama dengan BRI.
"Kita sedang coba develop kira-kira bagaimana akomodasi ini, jadi ada develop di IT, karena sistemnya pasti beda dengan Visa dan Mastercard. Selain tentu kita juga GPN, jadi nanti tentu ada tambahan lagi yang terkait alat pembayaran dari China," tuturnya.