Daftar Perguruan Tinggi Pencetak Miliarder Terbanyak di Dunia, Nomor 1 Kampus Elon Musk

Aditya Pratama
University of Pennsylvania menjadi perguruan tinggi dengan pencetak miliarder terbanyak di dunia, sebanyak 36 orang. (Foto: upenn.edu)

JAKARTA, iNews.id - Amerika Serikat (AS) menjadi rumah bagi lebih dari 700 miliarder. Tak mengherankan jika banyak orang kaya berkuliah di perguruan tinggi ternama yang sama.

Mengutip Business Insider, pada Juni 2024, Forbes merilis daftar perguruan tinggi dengan miliarder terbanyak dalam jaringan alumni mereka, mulai dari University of Pennsylvania hingga Harvard University.

Ivy League mendominasi daftar tersebut, karena tujuh dari institusi paling bergengsi tersebut memiliki lebih dari 11 lulusan miliarder. 

Perguruan Tinggi Pencetak Miliarder Terbanyak di Dunia

Berikut daftar perguruan tinggi pencetak miliarder terbanyak di dunia:

1. University of Pennsylvania

Posisi teratas ditempati University of Pennsylvania yang tercatat 36 miliarder lulusan alumni kampus tersebut. Elon Musk merupakan salah satu lulusan yang meraih gelar sarjana ekonomi dan fisika. 

Alumni terkenal lainnya termasuk mantan presiden Donald Trump, desainer Tory Burch, dan pewaris Estée Lauder Leonard, William, Aerin, dan Ronald Lauder. Miliarder yang lulus dari sekolah ini memiliki kekayaan bersih sebesar 367 miliar dolar AS.

2. Stanford University

Sebanyak 30 miliarder merupakan lulusan dari Stanford University, salah satunya CEO Snap Inc, Evan Spiegel. Spiegel diketahui menciptakan Snapchat bersama sesama mahasiswa Stanford, Bobby Murphy pada tahun 2011.

Forbes melaporkan bahwa Spiegel keluar dari kampus pada tahun 2012 untuk mengembangkan aplikasi tersebut secara penuh, tetapi dia kembali berkuliah pada tahun 2018 untuk menyelesaikan sisa kreditnya dan lulus dengan gelar desain produk.

Selain Spiegel terdapat sejumlah miliarder lulusan dari kampus tersebut, termasuk Pendiri DoorDash Andy Fang dan Stanley Tang. Lulusan miliarder dari Stanford memiliki total kekayaan bersih sebesar 90 miliar dolar AS.

3. Harvard University

Setidaknya terdapat 28 miliarder lulusan dari Harvard University. Salah satu alumninya adalah pendiri dan CSO Airbnb, Nathan Blecharczyk yang lulus pada 2005 dengan gelar ilmu komputer.

Miliarder lain yang lulus dari Harvard termasuk salah satu pendiri dan ketua Fenway Sports Group, Tom Werner dan pencipta Sam Adams, Jim Koch. 

Meskipun nama-nama terkenal seperti Bill Gates dan Mark Zuckerberg juga menghadiri Cambridge Ivy yang bergengsi, keduanya tidak menuntaskan kuliahnya di kampus tersebut, sehingga kekayaan bersih mereka tidak termasuk dalam total alumni sebesar 261 miliar dolar AS.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Harta Kekayaan Purbaya Yudhi Sadewa Vs Dedi Mulyadi, Siapa Paling Makmur?

Bisnis
9 hari lalu

Harta Orang Terkaya Eropa Melejit Rp315 Triliun Berkat Lonjakan Saham LVMH

Nasional
9 hari lalu

MNC University Hadiri China-Indonesia Education-Industry Collaboration Summit 2025, Perkuat Kemitraan Stategis

Bisnis
15 hari lalu

Kekayaan Para Taipan Ini Naik Rp7.000 Triliun Berkat AI, Siapa Saja?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal