JAKARTA, iNews.id - Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia (Persero), Arif Suhartono buka suara terkait rencana Kementerian BUMN menjadikan Pelindo induk dari PT Pelni (Persero) dan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero). Begini penjelasannya.
Saat dijumpai dalam acara peresmian alat pemindai peti kemas di Tempat Penimbunan Sementara TPK Koja, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (18/12/2024), Arif mengaku belum bisa berkomentar lebih jauh terkait isu itu. Sebab, hal itu masih berada di tingkat Kementerian.
"Sebaiknya terkait dengan ASDP dan Pelni tanya ke Kementerian dulu. Saya takut salah," kata Arief.
Lebih jauh, dirinya mengaku belum mendapat arahan resmi dari Kementerian terkait hal tersebut. Namun, Arief mengungkap bahwa pihaknya akan senantiasa mengikuti arahan dari Kementerian jika memang langkah merger diperlukan.