Gandeng Hipmi, Singapura Buka Peluang Kerja Sama dengan Pengusaha Muda Indonesia

Advenia Elisabeth
Logo Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi). (foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP Hipmi) menyatakan Singapura membukan peluang kerja sama dengan pengusaha muda Indonesia. 

Hal itu, disampaikan Permanent Secretary of the Minister of Trade and Industry Republic of Singapore, Gabriel Lim, saat melakukan audiensi dengan Hipmi.

Dalam audiensi tersebut, Gabriel Lim menyampaikan, Singapura tertarik membuka peluang kerja sama baik dalam hal permodalan, transfer of technology, maupun pengembangan kapabilitas pengusaha muda Indonesia.

Sekretaris Jenderal BPP HIPMI Bagas Adhadirgha mengatakan, pintu masuk investasi di Indonesia adalah Singapura. Banyak sekali investor di negara ini, bahkan nilai investasi Penanaman Modal Asing (PMA) di Indonesia yang tertinggi berasal dari Singapura.

"Pemerintah Singapura meminta masukan pengusaha muda mengenai arah perkembangan ekonomi Indonesia ke depan. Singapura membuka peluang kerja sama antara para pengusaha muda Indonesia yang diwakili oleh Hipmi dengan pengusaha Singapura dalam hal permodalan, transfer of technology, dan pengembangan kapabilitas pengusaha muda nasional," ujar Bagas di Jakarta, dikutip Jumat (17/6/2022).

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Nasional
13 jam lalu

Jokowi Bertolak ke Singapura, bakal Pidato di Bloomberg Economy Forum Jumat Ini

Nasional
2 hari lalu

Puspadaya Perindo Audiensi dengan LBH Iwapi, Sepakat Dukung SDGs Wujudkan Kesetaraan Gender

Seleb
2 hari lalu

Viral Pria yang Serang Ariana Grande di Singapura Dipenjara 9 Hari

Nasional
4 hari lalu

Produk Ternak dan Rempah Jatim Tembus Pasar Singapura, Ekspor Capai Rp17,70 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal