Ketum Hipmi Dorong Pola Pikir Anak Muda Jadi Entrepreneur dan Pemimpin Masa Depan 

Heri Purnomo
Ketum Hipmi Mardani H. Maming dorong pola pikir anak muda jadi entrepreneur dan pemimpin masa depan . Foto: Hipmi

JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP Hipmi) Mardani H. Maming mendorong anak muda berani menjadi pengusaha pemula. Hal tersebut dikatakannya saat memberikan sambutan pada acara Hari Ulang Tahun (HUT) Emas ke-50 Hipmi di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jumat (10/6/2022).

Menuju Indonesia Emas 2045, Maming mengajak generasi muda dan pengusaha muda memiliki pola pikir dan mental seorang wirausaha, juga punya fondasi nasionalisme yang kuat. Selain itu, pengusaha muda Indonesia dalam menghadapi revolusi industri 4.0 ini harus punya konsep yang menjadi pemain utama.

"Hipmi sudah berdiri 50 tahun dimana organisasi ini sudah melahirkan pemimpin-pemimpin muda bukan hanya menjadi menteri, tapi juga menjadi Presiden RI. HIPMI akan menjadi barometer di 2045, siapapun yang menjadi pemimpin di masa depan, saya yakin tidak lepas daripada kader Hipmi. Kita harus dorong anak muda untuk jadi pengusaha dan menjadi pemimpin nasional ke depan. Mindset entrepreneur perlu ditanamkan sejak dini," ujar Maming dalam acara HUT H ke-50 Hipmi di JCC Senayan, Jumat (10/6/2022).

Menurutnya, Hipmi adalah kader-kader yang dipersiapkan bukan saja kader HIPMI menjadi entrepreneur, tapi kader Hipmi yang dipersiapkan menjadi pemimpin-pemimpin masa depan.

"Saya sudah menyampaikan di Hipmi ada empat menteri, salah satunya yaitu Bapak Bahlil Lahadalia sebagai Menteri Investasi melahirkan produk siapapun berinvestasi di daerah mewajibkan 10 persen dikeluarkan kepada pengusaha-pengusaha daerah. Saya yakin kalau ini semua berjalan dengan baik, di menteri-menteri yang lain akan berdampak baik kepada menteri atau kepada para pengusaha yang ada di daerah," tuturnya.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Seleb
4 hari lalu

Viral Sosok Kenwilboy, Anak Muda Sukses yang Punya Harta Rp100 Miliar!

Nasional
14 hari lalu

Bantah Dikendalikan, Prabowo: Pak Jokowi Tak Pernah Nitip Apa-Apa Sama Saya

Seleb
15 hari lalu

Raffi Ahmad di Rakernas Perindo Ajak Anak Muda Punya Integritas dan Loyalitas!

Nasional
17 hari lalu

Hary Tanoesoedibjo: Pemimpin Berintegritas Mampu Beri Kebijakan Berkualitas Buat Masyarakat Naik Kelas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal