Garap Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung, KAI Dapat Suntikan PMN Rp4,3 Triliun

Rina Anggraeni
Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mendapat sutikan Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk menggarap proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB). 

Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati, mengatakan PMN diberikan kepada KAI untuk memenuhi kebutuhan base equity setoran saham karena kerja sama KCJB mengadopsi skema business to business (BtB).

"Kita berikan kepada KAI untuk proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung untuk kebutuhan base equity setoran saham sebesar Rp 4,3 triliun," kata Sri Mulyani, dalam keterangan yang disiarkan secara virtual, Senin (8/11/2021). 

Dia menjelaskan, KAI harus memeuhi kebutuhan kekurangan anggaran, lantaran proyek KCJB menggunakan skema business to business. Namun hal itu tidak bisa dilakukan KAI karena kondisi keuangan perseroan yang terpuruk akibat pandemi.

"Ini proyek KCJB bisnis to bisnis harusnya BUMN memeuhi kewajiban tapi Kereta Api terperosok keuangannya karena Covid-19," tutur Sri Mulyani.

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Makro
2 hari lalu

Defisit APBN 2025 Nyaris 3 Persen, Purbaya: Menjaga Ekonomi di Tengah Tekanan Global

Megapolitan
14 hari lalu

Arus Balik Mulai Terlihat di Sejumlah Stasiun, Penumpang Tiba di Jakarta Meningkat

Nasional
17 hari lalu

Kaleidoskop 2025: Deretan Gebrakan Purbaya Suntik Bank hingga Ancam Bekukan Bea Cukai

Bisnis
20 hari lalu

Meriahkan Libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, KAI Hadirkan Livery Tematik dan Ornamen Stasiun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal