Hasil RUPST dan RUPLB MNC Kapital: Rombak Susunan Pengurus hingga Laporan Kinerja Keuangan

Viola Triamanda
RUPST dan RUPSLB MNC Kapital Indonesia pada Kamis (15/6/2023).

JAKARTA, iNews.id - PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Kamis (15/6/2023). Dalam RUPST tersebut, disetujui perubahan susunan pengurus, laporan tahunan dan perubahan anggaran dasar. 

Perseroan menerima pengunduran diri Tien dari jabatannya sebagai komisaris serta menyetujui Ageng Purwanto yang sebelumnya menjabat sebagai direktur untuk diangkat menjadi komisaris perseroan.

Dengan demikian, susunan dewan komisaris dan direksi perseroan usai RUPST, yakni:

Dewan Komisaris

- Komisaris Utama: Wito Mailoa
- Komisaris: Ageng Purwanto
- Komisaris Independen: Sukisto

Dewan Direksi

Direktur Utama: Mashudi Hamka
Direktur: Jessica Herliani Tanoesoedibjo
Direktur: Peter Fajar
Direktur: Oerianto Guyandi
Direktur: Muhammad Suhada
Direktur: Mahdan
 
Selain itu, RUPST BCAP juga menyetujui Laporan Tahunan Direksi termasuk di dalamnya Laporan Keberlanjutan dan Laporan Tugas Pengawasan Dewan Komisaris BCAP untuk Tahun Buku yang berakhir pada 31 Desember 2022. RUPST juga menyetujui dan mengesahkan Laporan Keuangan Perseroan untuk Tahun Buku 2022.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Bisnis
14 jam lalu

Promo Awal Tahun, MNC Sekuritas Ajak Investor Baru Raih Cashback untuk Transaksi hingga Rp1 Miliar

Bisnis
2 hari lalu

Sorak Sorai Fest 2025 Berlangsung Meriah, Perayaan Musik Akhir Tahun Aman dan Inklusif Bersama MNC Life

Bisnis
9 hari lalu

MNC Kapital Jalin Kerja Sama dengan Kementerian UMKM, Dorong Pelaku Usaha Naik Kelas

Bisnis
10 hari lalu

Usai RUPSLB, BSI Resmi jadi Bank BUMN    

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal