Jual Saham Freeport, Rio Tinto Buka Harga 3,5 Miliar Dolar AS

Ade Miranti Karunia Sari
Ilustrasi. (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNews.id - Perusahaan tambang berskala global, Rio Tinto menyatakan minatnya untuk menjual hak partisipasi (participating interest/PI) saham di PT Freeport Indonesia kepada PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum) Persero.

Mengutip Reuters, Rabu (23/5/2018), Rio Tinto telah melakukan diskusi secara khusus dengan Inalum terkait penjualan sahamnya di Freeport. Namun, hasil diskusi itu belum sampai pada kesepakatan final.

Saat ini saham Rio Tinto di Freeport Indonesia sebesar 40 persen. Adapun tawaran perusahaan tambang itu kepada Inalum atas konversi total saham Rio Tinto, sebesar 3,5 miliar dolar AS.

"Belum ada kesepakatan yang dicapai dan perjanjian yang mengikat dengan Inalum," demikian Rio Tinto melaporkan.

Sebagai informasi, Inalum bersama dengan pemerintah memulai negosiasi atau tawar-menawar mengenai hak partisipasi Rio Tinto di Freeport Indonesia setelah memiliki referensi harga saham.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
1 bulan lalu

Prabowo bakal Berikan 10 Persen Saham Freeport Indonesia untuk Masyarakat Papua

Nasional
2 bulan lalu

Freeport Indonesia Targetkan Tambang Grasberg Beroperasi Penuh Tahun Depan usai Longsor

Nasional
2 bulan lalu

Inalum Kantongi Rp8,03 Triliun dari Danantara untuk Garap Proyek Smelter Mempawah  

Bisnis
3 bulan lalu

Profil Tony Wenas, Jejak Karier Bos Freeport Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal