JAKARTA, iNews.id - PT Indofarma (Persero) Tbk (INAF) siap mengeksekusi 5 proyek bisnis pengembangan alat kesehatan (alkes) dan herbal di tahun ini. Proyek tersebut, sejalan dengan kebijakan pemerintah untuk meningkatkan ketahanan dan kemandirian Industri Kesehatan Indonesia.
Manajemen Indofarma menjelaskan, rencananya pengembangan 5 proyek bisnis tersebut akan menggunakan dana investasi yang berasal dari penanaman modal negara (PMN) sebanyak Rp199,86 miliar.
Rencana penggunaan dana PMN untuk 5 proyek alkes dan herbal Indofarma adalah sebagai berikut:
- Proyek pabrik medical furniture dengan nilai pembiayaan investasi Rp16,53 miliar
- Proyek pabrik Elektromedis sebanyak Rp74,98 miliar.
- Proyek In Vitro Diagnostik & Instrument dengan nilai pembiayaan investasi Rp71,86 miliar