Kembali Kelola Blok Brantas, Lapindo Jamin Insiden Lumpur Tak Terulang

Ade Miranti Karunia Sari
ilustrasi. (Foto: AFP)

JAKARTA, iNews.idLapindo Brantas, anak usaha Bakrie Group, kembali mendapatkan perpanjangan kontrak untuk mengelola Blok Brantas hingga 2040.

Pada 2006, lumpur panas menyembur di area pengeboran Lapindo Brantas, atau tepatnya sekitar 150 meter dari sumur eksplorasi gas perusahaan. Semburan yang terjadi selama beberapa bulan itu mengakibatnyak kawasan di sekitar yang meliputi 16 desa penduduk tergenang.

Presiden Direktur Lapindo Brantas, Faruq Adi Nugroho menyatakan, perusahaan akan berupaya agar tidak ada lagi kebocoran seperti yang terjadi pada 12 tahun silam. Lapindo, kata dia, akan mematuhi seluruh prosedur yang telah diarahkan oleh Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas). 

"Sudah dipandu sama SKK jadi seluruh aspek teknis sudah diberikan oleh SKK, SOP-nya segala macam semuanya sudah dikondisikan oleh SKK dan kita ikuti apa yang mereka ini syaratkan," ujarnya ditemui di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (3/8/2018).

Faruq mengatakan, perpanjangan kontrak akan berlaku secara efektif pada 23 April 2020. Dia pun menyebut, Lapindo akan mendongkrak produksi gas setidaknya 100 juta standar meter kubik per hari (MMSCFD). Untuk tahun ini, dia menargetkan produksi gas di Blok Brantas ada di kisaran 30-35 juta MMSCFD.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Bisnis
9 bulan lalu

Dukung Peningkatan Investasi dan Produktivitas Sektor Migas, ASPEBINDO Gelar Indonesia Energy Outlook 2025

Bisnis
12 bulan lalu

PHR Gelar LBD Engagement Day, Dorong Peningkatan Kompetensi Mitra Kerja Lokal

Bisnis
3 tahun lalu

Konflik Rusia-Ukraina Bawa Angin Segar bagi Industri Migas RI, Ini Alasannya

Bisnis
5 tahun lalu

Pertamina Sebut Masa Depan Industri Migas Tinggal 25-50 Tahun Lagi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal