JAKARTA, iNews.id - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengungkapkan banyak perusahaan asal Taiwan yang ingin merelokasi investasi dari China ke Indonesia. Bahkan, mereka sudah berkomunikasi dengan pemerintah.
"Taiwan sudah komunikasi dengan kita mereka itu mau relokasi dari China itu banyak. Sekarang mereka sudah ngomong tapi belum mau di-publish," ujarnya, dalam paparan realisasi investasi secara daring di Jakarta, Rabu (22/7/2020).
Dalam catatan BKPM, sepanjang triwulan II 2020, Taiwan berada di urutan ke-9 dalam daftar investasi yang masuk ke Indonesia dengan nilai investasi 77,3 juta dolar AS dengan 238 proyek.
Sementara dalam hitungan hingga Semester I 2020, Taiwan berada di urutan ke-12 dengan nilai investasi 111,6 juta dolar AS dan 421 proyek.
Dari tujuh perusahaan yang sudah dipastikan akan relokasi investasi ke Indonesia, PT Meiloon Technology Indonesia sudah groundbreaking pembangunan pabriknya di Subang, Jawa Barat. Perusahaan yang memproduksi speaker, audio dan video elektronik berorientasi ekspor itu merelokasi pabriknya dari Suzhou, China ke Indonesia.