Lebih lanjut, Babe Haikal menegaskan bahwa ASEAN Halal Forum juga akan mengangkat isu penting universalitas halal sebagai standar produk, bahwa halal milik semua orang. Halal sebagai konsep kualitas ini bukan milik muslim semata.
Terbukti bahwa saat ini negara yang paling banyak eskpor produk halal adalah negara-negara seperti China, Amerika, Brazil dan sebagainya.
"Terjadi transaksi halal yang kalau dengan kurs sekarang sekitar sebesar Rp21.000 triliun, ini angka yang tidak main-main. Dan itu yang tercatat sebagai transaksi halal. Padahal banyak yang halal tapi belum tercatat, Artinya ini akan lebih. Dan di Indonesia kita baru dapat Rp637 triliun," ucapnya.
Menurutnya, potensi tersebut sangat besar. Jika Indonesia mampu mengupayakan tertib halal, maka akan mewujudkan halal Indonesia untuk masyarakat dunia.
"Di ASEAN jumlah penduduk ASEAN hampir 1 M dan seperempatnya ada di Indonesia, karenanya Indonesia menggagas pertemuan ini agar kita semakin bisa berdiri di atas kaki kita sendiri." tuturnya.