Lampaui Target, Transaksi TEI-DE 2021 Capai Rp57,136 Triliun

Advenia Elisabeth
Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi. (Foto: dok iNews)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Perdagangan (Kemendag) mencatat total nilai transaksi Trade Expo-Digital Edition (TEI-DE) 2021 mencapai 3,99 miliar dolar AS atau sekitar Rp57,136 Triliun. Nilai transaksi tersebut melampaui target yang ditetapkan sebesar 1,5 miliar dolar AS.

Nilai transaksi tersebut merupakan catatan sementara saat sesi interaktif TEI-DE 2021, selama dua minggu penyelenggaraan mulai 21 Oktober-4 November 2021. 

“Dengan menghadirkan 834 peserta, hingga Kamis (4/11/2021), TEI-DE 2021 berhasil membukukan transaksi sebesar 3,99 miliar dolar AS. Nilai tersebut jauh melampaui target yang ditetapkan sebesar 1,5 miliar dolar AS,” kata Menteri Perdagangan (Mendag), Muhammad Lutfi, Sabtu (6/11/2021).

Mendag mengatakan, keseluruhan nilai transaksi tersebut didapatkan melalui kegiatan penjajakan bisnis (business matching) sebesar 2,52  miliar dolar AS, penandatangan nota kesepahaman (MoU) sebesar 978,81 juta dolar AS, transaksi kegiatan Perwakilan Perdagangan RI sebesar 494,41 juta dolar AS, dan transaksi harian sebesar 1,71 juta dolar AS.

“Keberhasilan ini berkat kerja keras berbagai pihak, termasuk para Perwakilan Perdagangan RI yang berhasil menjaring sebanyak 3.573 buyers dari 133 negara mitra dagang serta sebanyak 4.288 buyers lokal,” ungkap Mendag Lutfi.

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Kemendag Musnahkan 16.591 Balpres Pakaian Bekas Impor Ilegal, Tindak Tegas Pelanggaran

Keuangan
3 hari lalu

Ekonom Ingatkan Pentingnya Persiapan dan Edukasi terkait Rencana Redenominasi Rupiah

Nasional
11 hari lalu

Pemerintah Larang Thrifting Baju Bekas, Mendag: Produk Kita Bagus dan Murah

Bisnis
1 bulan lalu

Mendag Targetkan Transaksi Trade Expo Indonesia 2025 Tembus Rp273 Triliun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal