Lapangan Terbang Paro di Papua Ditutup Sementara usai Pesawat Susi Air Dibakar KKB

Heri Purnomo
Lapangan terbang Paro di Papua ditutup sementara usai pesawat Susi Air dibakar KKB. (Foto : Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menutup sementara lapangan terbang (lapter) atau bandara Paro, Papua. Ini merupakan lokasi penyerangan dan pembakaran pesawat Susi Air oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB). 

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengatakan, penutupan lapangan terbang tersebut dilakukan karena pesawat Susi Air yang dibakar masih berada di tengah landasan lapangan terbang. 

"Lapter Paro masih ditutup sementara, mengingat posisi pesawat yang rusak berada di tengah-tengah lapangan terbang, sehingga tidak memungkinkan operasional penerbangan ke atau dari Paro," kata dia dalam keterangannya, Rabu (8/2/2023). 

Sementara itu, Ditjen Perhubungan Udara melalui Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke terus berkoordinasi dan memonitor perkembangan kasus penyerangan pesawat Susi Air PK-BVY di sana. 

"Hingga saat ini, belum diketahui pasti keberadaan pilot dan penumpang pesawat," ujarnya.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
16 hari lalu

Jumlah Penumpang Angkutan Umum Periode Nataru Tembus 21,46 Juta Orang, Melesat 12,48 Persen

Nasional
16 hari lalu

Kemenhub Bekukan Izin Cahaya Trans Buntut Kecelakaan Maut di Tol Krapyak

Nasional
21 hari lalu

Jumlah Penumpang Angkutan Umum Nataru Capai 14,95 Juta Orang, Naik 6,57 Persen

Nasional
21 hari lalu

Penumpang Penerbangan Domestik Anjlok saat Nataru, Minat ke Luar Negeri Justru Meningkat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal