Dalam kunjungannya ke Space X pada pekan lalu, Jokowi mengundang Elon Musk untuk datang ke Indonesia. Orang terkaya di dunia itu pun mengatakan akan datang ke Tanah Air pada November mendatang.
“Mudah-mudahan di November, terima kasih atas undangannya,” ujar Musk, dilansir laman resmi Sekretariat Kabinet.
Elon mengaku tertarik dengan peluang investasi energi terbarukan di Indonesia. Dia menilai, Indonesia memiliki prospek cerah dalam bisnis energi hijau, khususnya kendaraan listrik.
“Saya rasa Indonesia memiliki potensi yang besar, dan saya rasa kita melalui Tesla dan SpaceX akan mencoba beberapa kerja sama dengan Indonesia," ucap Musk.